Sabtu, 04 Februari 2012

Alessandro Del Piero: Badai Salju Untungkan Juventus

Del Piero memuji kecanggihan Stadion Juventus dalam mengatasi permasalahan salju yang melanda Turin.

 

 

Badai salju yang menghantam sebagian besar kawasan Eropa ternyata memberikan sedikit keuntungan bagi Juventus. Ikon Bianconeri Alessandro Del Piero menyatakan, Juventus akan memanfaatkannya untuk lari dari kejaran AC Milan.

Pertandingan antara Parma dan Juventus mengalami penundaan pada pertengahan, sehingga mereka menanti hasil Milan melawan Lazio. Di laga itu, Milan bertekuk lutut di hadapn Lazio dengan skor 2-0.
“Pertandingan di pertengahan pekan kemarin menghasilkan klasemen sementara yang membuat kami masih bisa tersenyum,” ujar Del Piero dilansir AFP.

“Dengan keunggulan satu poin [dari Milan], dan satu pertandingan sisa lebih banyak, kami harus mengambil keuntungan dari kesempatan ini untuk melepaskan diri. Kami tidak boleh berhenti.”

Sejumlah pertandingan di Serie A Italia mengalami penundaan akibat badai salju. Namun itu tidak berlaku di Stadion Juventus. Teknologi yang dimiliki stadion ini mampu mengatasi masalah salju, sekalipun Turin merupakan salah satu kota paling parah dihantam badai.

“Kami berada di puncak klasemen, dan kami sudah berkonsentrasi menghadapi pertandingan berikutnya hari Minggu melawan Siena di Stadion Juventus,” tambah Del Piero.

“Pada Sabtu lalu, kami memperlihatkan efisiensi [dalam mengatasi kondisi cuaca]. Terima kasih kepada orang-orang yang telah bekerja keras, sehingga bisa membuat kami bisa tetap bermain, dan menyuguhkan tontonan menarik untuk fans.”

0 komentar:

Posting Komentar

 
Feed facebook twitter bookmark G+ textgeneratorfb